Kerja Traction

Mempercepat Transisi ke Energi Bersih

Meskipun Indonesia telah mulai melakukan langkah dalam mengadopsi energi bersih, negara ini masih tertinggal dari beberapa ekonomi utama Asia seperti Tiongkok, India, Jepang, ...Korea Selatan, Vietnam, Thailand, dan Filipina dalam membangun insentif regulasi dan pasar yang penting untuk menarik investasi dalam proyek energi bersih berskala besar. Traction Energy Asia memainkan peran penting dalam lanskap ini dengan menyajikan argumen yang kuat/persuasif dan didukung riset mendalam Kami memandang upaya ini sangat penting dalam membuka potensi energi bersih Indonesia, yang merupakan hal penting untuk memastikan pertumbuhan berkelanjutan dan pengelolaan lingkungan.

Melembagakan Pembangunan Rendah Karbon

Dalam konteks upaya global untuk mengatasi Triple Planetary Crisis—perubahan iklim, hilangnya keanekaragaman hayati, dan polusi—Traction Energy Asia berkomitmen untuk... memimpin dalam perencanaan pembangunan berbasis bukti untuk masa depan rendah karbon Indonesia. Kami bertujuan untuk memperkuat alat ekonomi dan sistem data secara signifikan untuk meningkatkan analisis dampak dan mendukung pengambilan keputusan yang tepat di semua tingkat tata kelola. Dengan memanfaatkan penelitian mutakhir, kami akan memberikan wawasan yang diperlukan kepada pembuat kebijakan untuk menyelaraskan rencana pembangunan nasional dan regional dengan tujuan pertumbuhan berkelanjutan.

Mendorong Perubahan Narasi Seputar Energi dan Pertumbuhan Ekonomi

Untuk memastikan tercapainya transisi rendah karbon di Indonesia, sangat penting untuk membangun mandat sosial yang kuat yang mendukung energi bersih dan ...pembangunan berkelanjutan. Traction Energy Asia akan fokus pada peningkatan kesadaran publik dan melibatkan pemangku kepentingan utama, termasuk akademisi, jurnalis, dan pemimpin komunitas, untuk mengubah narasi seputar energi dan pertumbuhan ekonomi. Dengan memperluas pemahaman tentang manfaat energi bersih dan pertumbuhan rendah karbon, kami bertujuan untuk menggalang dukungan publik, sehingga menciptakan mandat sosial yang kuat yang menuntut dan mendorong perubahan kebijakan.

E-Learning Perencanaan Pembangunan

Platform belajar ini dirancang bagi perencana pembangunan daerah untuk menyusun dokumen perencanaan daerah rendah karbon. Platform ini memuat berbagai modul dan video yang menerangkan secara komprehensif penyusunan dokumen perencanaan yang wajib seperti Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah, Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah, dan Kajian Lingkungan Hidup Strategis, serta dokumen perencanaan yang bersifat ad hoc seperti Rencana Pengentasan Kemiskinan Daerah dan Strategi Pembangunan Rendah Karbon.

Data Privacy

Your privacy matters to us.

Login

Access the leading insights of clean energy transition and low-carbon development from Traction.